Korea Open
Marcus/Kevin dan Jonatan Tembus Perempatfinal
INILAHCOM, Seoul - Ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo tak kesulitan meraih tiket perempatfinal Korea Open 2019 Super 500. Juga melajua ke perempatfinal tunggal putra Jonatan Christie.
Berlaga di Incheon Airport Skydome, Kamis (26/9/2019), Marcus/Kevin menundukkan pasangan asal Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, 21-9 dan 22-20 dalam waktu 27 menit.
Juara China Open 2019 Super 1000 itu mempertajam catatan pertemuan dengan Goh/Tan. Dari tujuh pertemuan, Marcus/Kevin hanya kalah satu kali yang terjadi di Swiss Open 2015.
Duel Liverpool vs MU Berakhir Imbang 0-0
Tottenham Hotspur Hajar Sheffield United 3-1
Di perempatfinal, Marcus/Kevin akan menghadapi pemenang antara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) dan Lee Yang/Wang Chi-Lin (Chinese Taipei).
Hasil positif juga diraih Jonatan. Setelah tersingkir di babak pertama China Open 2019 Super 1000 pekan lalu, peraih medali emas SEA Games 2018 itu melaju ke perempatfinal usai mengandaskan perlawanan wakil Thailand, Khosit Phetpradab, 21-8 dan 22-20.
Di perempatfinal, Jonatan, yang merupakan unggulan keempat, akan menantang wakil Chinese Taipei, Wang Tzu Wei. Di babak kedua, Wang menyingkirkan unggulan kelima asal Denmark, Anders Antonsen.
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA

BPOM Diminta Serius Soal Label Peringatan Konsumen
news 23 Jan 2021 02:06

DAS Indonesia Motor Hadirkan Dua Diler Baru Jeep
ototekno 23 Jan 2021 02:02

Beri Bunga & Puisi untuk Pasangan Saat Valentine
rileks 23 Jan 2021 01:51

Hari Ini, Virtual Daihatsu Festival Kembali Hadir
ototekno 23 Jan 2021 00:00

Sekda Rangkap Jabatan, ini Kata Wagub DKI
news 22 Jan 2021 23:00

DFSK Pasarkan Gelora Minibus, Harga Rp185 Juta
ototekno 22 Jan 2021 23:00