Chelsea Bawa Pulang Tiga Poin dari Markas Ajax
INILAHCOM, Amsterdam - Chelsea membawa pulang tiga poin dari markas Ajax Amsterdam, usai menang dengan skor 1-0 pada laga ketiga penyisihan grup H Liga Champions Eropa.
Bertanding di Amsterdam Arena, Rabu (24/10/2019) malam WIB, Chelsea menang lewat gol tunggal yang dicetak Michy Batshuayi di menit ke-85, meneruskan umpan dari Christian Pulisic.
Sebenarnya Ajax mampu mencetak gol terlebih dahulu di menit ke-35 melalui Quincy Promes. Namun gol tersebut dianulir wasit, setelah ditinjau dari VAR Quincy terlebih dahulu berada di posisi offside.
Laga ini berjalan cukup berimbang dilihat dari penguasaan bola. Di mana Ajax mencatatkan penguasaan bila 52 persen, berbanding 48 persen dengan Chelsea.
Sementara dari segi tembakan, Ajax melepaskan tujuh tendangan dua diantaranya mengarah ke gawang. Sedang Chelsea melesatkan 13 tendangan empat diataran on target dan dengan satu gol.
Everton Menang Tipis 1-0 Atas Chelsea
Chelsea Mantapkan Posisi Sebagai Juara Grup E
Dengan hasil ini Chelsea naik ke puncak klasemen grup H dengan raihan poin enam, unggul selisih gol dari Ajax yang berada di kedua dengan poin sama.
Susunan pemain:
Ajax Amsterdam: Andre Onana; Nicolas Tagliafico, Daley Blind, Joel Veltman, Sergino Dest; Edson Alvarez, Donny van de Beek, Lisandro Martinez; Hakim Ziyech, Dusan Tadic, Quincy Promes.
Chelsea: Kepa Arrizabalaga; Fikayo Tomori, Kurt Zouma, Cesar Azpilicueta; Mateo Kovacic, Jorginho, Mason Mount, Marcos Alonso; Callum Hudson-Odoi, Tammy Abraham, Willian.
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA

Satu Lagi Tahanan KPK Positif Covid19
news 19 Jan 2021 20:36

Hyundai Jual 500 Ribu Kendaraan 'Hijau' di 2020
ototekno 19 Jan 2021 20:20

Cerita Kerabat Harun Masiku Usai Diperiksa KPK
news 19 Jan 2021 19:29

Aplikasi Kencan Online Blokir Perusuh Capitol Hill
ototekno 19 Jan 2021 19:19

Dua Bocah Perempuan Tewas di Kubangan Bekas Galian
news 19 Jan 2021 19:04

Kapal Basarnas Berbenturan Dengan Kapal Kemenhub
news 19 Jan 2021 19:00