Taklukkan Linz, Solskjaer Sangat Puas
INILAHCOM, Linz - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengaku puas dengan penampilan timnya, menyusul kemenangan atas LASK Linz di leg pertama babak 16 besar Liga Eropa, Jumat (13/3/2020).
Bertamu ke Linzer Stadium, United berhasil menaklukkan tim tuan rumah dengan skor 5-0. Lima gol tersebut di cetak oleh Odion Ighalo (28'), Daniel James (58'), Juan Mata (82'), Mason Greenwood (90+1') dan Andreas Pereira (90+3).
Solskjaer memuji permainan anak asuhnya yang mampu fokus di sepanjang pertandingan, menurutnya The Red Devils menjalankan intruksi yang diarahkannya dengan baik.
Manchester City Tantang Tottenham Hotspur di Final
Solskjaer: MU Kalahkan City dan Juarai Piala Liga
"Para pemain fantastis. Saya pikir mereka pantas mendapatkan pujian atas bagaimana mereka melakukan pekerjaan ini," kata Solskjaer dikutip dari BBC.
"Ada banyak kualitas dalam finishing kami, beberapa gol fantastis dan beberapa permainan yang harus kami banggakan. Mudah (untuk menjaga tim tetap fokus) karena para pemain ini sangat fokus," sambungnya.
"Mereka tahu apa yang mereka inginkan, jadi tidak ada kerahuan dalam pikiran saya bahwa kami tidak akan melakukannya dengan baik," pungkasnya menutup.
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA

Twitter Luncurkan Program Cek Fakta Birdwatch
ototekno 27 Jan 2021 14:00

Kasus Covid-19 Meningkat, Ini Harapan Wagub DKI
news 27 Jan 2021 13:30

Telkomsel-Gojek Integrasikan MyAds dan GoBiz
ototekno 27 Jan 2021 13:30

Sah,Duet Sri Mulyani-Erick Thohir Kuasai Dewas LPI
news 27 Jan 2021 13:01

Ini Aturan Baru Naik KA Jarak Jauh
news 27 Jan 2021 13:00

DPP Gerindra Beri Ketua DPC Jaktim Kartu Kuning
news 27 Jan 2021 12:40