Gelandang Madura United Antusias Sambut Liga 1
INILAHCOM, Madura - Gelandang Madura United, Jacob Pepper sangat antusias dan mengaku tidak sabar untuk segera tampil kembali di lanjutan Shopee Liga 1.
Pemain asal Australia itu menegaskan kabar dilanjutkannya kembali kompetisi Liga 1 merupakan kabar yang sangat ditunggunya.
Pasalnya, dengan bergulirnya kembali kompetisi, maka semua pemain profesional bisa berkarya kembali di lapangan hijau dan masyarakat serta suporter kembali mendapat hiburan.
PSSI menghentikan kompetisi karena merebaknya virus Corona dibeberapa daerah di Tanah Air, pertengahan Maret lalu. Namun, bulan lalu, PSSI memastikan jika Liga 1 kembali digulirkan Oktober mendatang.
Terens Puhiri Gembira Liga 1 Akan Kembali Bergulir
Pemkab Sleman dan Bantul Dukung Penuh LIB
"Saya pikir itu bagus kompetisi kembali digulirkan. Karena kompetisi memberi para pendukung kegembiraan dan kesenangan yang dinanti-nantikan setiap minggu. Ini adalah hiburan yang luar biasa. Dan kami bisa kembali ke lapangan untuk bermain dengan hati bagi klub," kata Jacob Pepper, Minggu (02/8/2020).
Namun, pemain yang pernah berkarir di klub-klub papan atas Liga Australia ini meminta semua pihak terutama operator kompetisi dalam hal ini PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) agar menjalankan protokol kesehatan dengan ketat.
"Jelas kondisi Corona tidak baik di seluruh dunia. Tetapi akan memberikan beberapa normalitas dalam hidup kita kedepannya. Semoga, kompetisi berjalan dengan baik bagi kita semua," pungkasnya.
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA

Penjualan Galaxy S21 Diprediksi Tumbuh 40%
ototekno 25 Jan 2021 19:19

Gaet Trader Nasional, Tokocrypto Gelar Kompetisi
news 25 Jan 2021 18:36

Milenial Berburu Cuan Besar, Pantengin News RCTI+
news 25 Jan 2021 18:19

Telkom Adopsi NVIDIA DGX A100 Bangun Ekosistem 5G
ototekno 25 Jan 2021 18:18

Saksi Lihat Bekas Luka Di Wajah Korban
news 25 Jan 2021 18:13

Mesum di Halte SMKN 32 Ditangkap Dibayar Rp22 Ribu
news 25 Jan 2021 18:00