Liga Champions
David de Gea Diragukan Tampil Saat MU Menjamu PSG
INILAHCOM, Manchester - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, tidak merasa yakin apakah kiper andalannya David de Gea akan pulih tepat waktu untuk pertandingan lanjutan Liga Champions melawan Paris Saint-Germain (PSG) pada Rabu (2/12/2020) malam atau Kamis (3/12/2020) dini hari WIB.
Kiper asal Spanyol tersebut mengalami cedera setelah lututnya membentur tiang gawang saat mencoba menghentikan gol dari tendangan bebas gelandang Southampton James Ward-Prowse dalam lanjutan Liga Premier Inggris akhir pekan lalu.
De Gea lalu digantikan oleh Dean Henderson pada di babak kedua sebelum MU akhirnya menang dramatis 3-2 melalui gol Edinson Cavani di penghujung laga.
"Mari kita periksa (De Gea). Semoga ia akan baik-baik saja untuk (pertandingan) Rabu, tetapi saya tidak merasa terlalu yakin," kata Solskjaer kepada Sky Sports.
Solskjaer: MU Kalahkan City dan Juarai Piala Liga
PSG Resmi Tunjuk Pochettino Sebagai Manajer Baru
Saat menjamu PSG di Stadion Old Trafford nanti, kemungkinan posisi De Gea akan kembali ditempati oleh Dean Henderson, yang hanya diberi sedikit kesempatan, untuk membuktikan dirinya sejak kembali dari masa pinjamannya di Sheffield United.
"Dean (Henderson) bermain bagus. Ia kiper yang terbiasa vokal. Ia ingin mengatur timnya. Ia tidak harus melakukan banyak penyelamatan, tetapi ia baik dengan tangannya," ucap Solskjaer.
Dalam laga tandang melawan PSG di Paris, 21 Oktober lalu, MU mampu menang dengan skor 2-1.
Saat ini, Setan Merah memimpin klasemen sementara Grup H di Liga Champions dengan total sembilan poin dari empat pertandingan.
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA

Meski Corona, Bank Mandiri Yakin Kinerja Moncer
news 28 Jan 2021 16:31

IHSG Anjlok, Saham Ini Justru Diborong
news 28 Jan 2021 16:23

Tiko: BTN Harus Jadi Lokomotif Pemulihan Ekonomi
news 28 Jan 2021 16:19

Buat Produk Baru, DGNS Ekspansi Cabang ke Wilayah
news 28 Jan 2021 15:52

Google Sediakan US$150 Juta Dukung Vaksin COVID-19
ototekno 28 Jan 2021 15:15

Penjudi Tewas Ditembak Kantor Polsek Dilempar Batu
news 28 Jan 2021 15:00