Anies Ajak Warga Ikut Aktif Cegah Penularan Corona
INILAHCOM, Jakarta - Lewat sebuah voice message, Gubernur DKI Anies Baswedan meminta warga Jakarta lebih waspada mencegah penularanan Virus Corona atau COVID-19.
Dalam pesan suara yang disiarkan hari Minggu (15/3/2020) hari ini, Anies meminta warga untuk menjaga jarak guna mencegah penularanan.
"Mulai saat ini kita harus ikut aktif mencegah penularan COVID-19. Salah satunya dengan Sosial Distancing Measure. Menjaga jarak antar warga, mengurangi perjumpangan, menghindari kontak fisik, menghindari tempat-tempat berkumpul orang banyak," kata Anies dalam siarannya.
DPR: Jangan Grusa-grusu PSBB DKI, Hitung Dampaknya
Bangun Jakarta , LAJ Minta Anies Libatkan Aktivis
Anies juga meminta warga tak memaksakan untuk pergi keluar rumah jika tidak mendesak. Kegiatan-kegiatan sosial maupun keagamaan, sebaiknya dilakukan dari jarak jauh atau jika perlu ditunda.
"Demi keselamatan kita, keluarga, orang terdekat kita dan warga Jakarta keseluruhan," ungkapnya.
"Jangan panik, tapi jangan sekali-sekali menganggap enteng. Seluruh warga harus ikut ambil tanggungjawab mencegah," tandasnya.
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA

Andai Bansos tak Dikorupsi, Kemiskinan Makin Kecil
news 27 Jan 2021 16:08

Ini Rencana Bangun Kawasan Merak-Bakauheni-Lampung
news 27 Jan 2021 15:00

Kedok Diobati, Pemilik Sanggar Tari Cabuli 10 Anak
news 27 Jan 2021 14:00

Twitter Luncurkan Program Cek Fakta Birdwatch
ototekno 27 Jan 2021 14:00

Kasus Covid-19 Meningkat, Ini Harapan Wagub DKI
news 27 Jan 2021 13:30

Telkomsel-Gojek Integrasikan MyAds dan GoBiz
ototekno 27 Jan 2021 13:30