MUI Jatim Persilahkan Gelar Salat Id, Tapi....
INILAHCOM, Surabaya - Hari Raya Idul Fitri 1441 H sudah semakin dekat. Pemprov Jatim telah mengimbau untuk meniadakan salat Id. Lantas bagaimana rekomendasi dari MUI Jatim?
Sekretaris MUI Jatim Ainul Yaqin mengatakan saat ini masih banyak masyarakat yang bertanya-tanya apakah salat Id diperbolehkan atau tidak. Pada dasarnya MUI Jatim tetap menyerukan kepada umat Islam khususnya di Jatim untuk menyambut Idul Fitri 1441 H.
"Sambutan itu bisa menghidupkan syiar islam, dengan membaca takbir, tahmid dan tahlil serta sedapat mungkin ikut melaksanakan salat Id, mengingat bahwa shalat Idul Fitri hukumnya sunnah muakkadah, merupakan syiar agama, dan hanya dilaksanakan satu tahun sekali," kata Ainul dalam keterangan resminya, Jumat (22/5/2020).
Ainul menjelaskan bahwa saat ini dalam suasana menghadapi musibah COVID-19, pelaksanaan takbir dan Salat Id dapat disesuaikan dengan keadaan.
Prabowo : Doktrin TNI AD Penting Untuk Bangsa
KSAD Pimpin Penutupan Dikreg LIX Seskoad 2020
"Mengacu pada Fatwa MUI Nomer 14 tahun 2020, pada dasarnya kuncinya adalah pada upaya pengendalian guna pencegahan penularan COVID-19. Selama upaya pengendalian dapat dilakukan, yaitu dengan cara menaati protokol pencegahan COVID-19, maka aktivitas di masjid atau musala tidak ada alasan untuk ditiadakan," jelasnya.
Sementara untuk takbir keliling, kata Ainul, masih dimungkinkan untuk dilaksanakan dengan beberapa orang saja dalam satu mobil dengan tetap menjaga physical distancing di dalam mobil serta menggunakan masker.
"Sedangkan takbir di masjid dan musala bisa dilaksanakan oleh beberapa orang saja dengan tetap dijaga adanya kerumunan orang banyak. Selebihnya takbir bisa didengungkan di rumah-rumah," terangnya. [tar]
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA

Asrama Haji Disiapkan Untuk Isolasi Pasien Covid
news 22 Jan 2021 09:49

TelkomGroup-BPJS Kesehatan Sinergi Program JKN-KIS
ototekno 22 Jan 2021 09:19

BAP DPD Siap Terima Aduan Konflik Tanah Surat Ijo
news 22 Jan 2021 09:12

Telkom Hadirkan Tayangan Sport di Indihome
ototekno 22 Jan 2021 09:11

Dua Hari Enam Orang Ditangkap Terkait Narkotika
news 22 Jan 2021 09:00

Gempa Sulut, Infrastrktur Rusak di Dua Kecamatan
news 22 Jan 2021 08:13