Terkuak Kelompok Kerap Pasok Narkotika ke Madura
INILAHCOM, Surabaya - Jaringan pemasok narkotika, psikotropika, dan obat terlarang (narkoba) ke wilayah Pulau Madura, Jawa Timur berhasil terungkap.
Wakil Kepala Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Surabaya Komisaris Polisi (Kompol) Heru Dwi Purnomo, mengatakan ada empat pelaku yang ditangkap di sejumlah tempat berbeda, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.
Dua pelaku terpaksa ditembak kakinya yakni berinisial AS (29) dan JN (30) lantaran berusaha kabur saat disergap. Dua lainnya adalah KU (29) dan Ma (25).
"Dua pelaku di antaranya kami lumpuhkan kakinya dengan tembakan karena berupaya melarikan diri saat hendak ditangkap," katanya di Surabaya, Rabu (11/11/2020).
Pertama kali ditangkap adalah KU dan Ma. Kemudian dikembangkan penyelidikan hingga akhirnya menangkap pelaku AS dan JN.
Dari para tersangka, polisi mengamankan barang bukti narkoba jenis sabu-sabu seberat 1,5 kilogram dan 234.000 butir pil koplo.
Tiga Pria Kegep Berbuat Terlarang di Konawe
Polisi Bekuk Pria Ini di Lorong Cendana 1
"Mereka mengaku akan mengedarkan narkoba ini ke wilayah Pulau Madura atas perintah dari seorang narapidana yang saat ini menjalani hukuman di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Narkotika Pamekasan, Madura," katanya.
Polisi masih terus mengembangkan penyelidikan perkara ini untuk mengungkap kemungkinan banyak pelaku lainnya yang terlibat.
"Narkoba yang akan diedarkan ke Pulau Madura itu didapat oleh para pelaku melalui jasa ekspedisi. Saat ini kami masih sedang menyelidiki dari mana asal narkoba tersebut," ucap Heru. [wll]
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA

Instagram Akui Reels Belum Bisa Samai TikTok
ototekno 23 Jan 2021 18:18

ADA Umumkan Pimpinan Direksi Baru
ototekno 23 Jan 2021 17:17

Lagi Tiga Terduga Teroris Dibekuk di Aceh
news 23 Jan 2021 17:00

Komjen Listyo Diminta Mengayomi Tapi Tak Kompromi
news 23 Jan 2021 16:45

Amazon Siap Buka Klinik Vaksin COVID-19
ototekno 23 Jan 2021 16:16

Diperbarui, Game ArcheAge SEA punya Server Baru
ototekno 23 Jan 2021 15:15