Ibu Rumah Tangga Rentan Idap HIV/AIDS
INILAHCOM, Jakarta - Tidak banyak yang tahu saat ini Ibu rumah tangga menjadi salah satu kelompok yang sangat rentan mengidap HIV/AIDS.
Data yang dihimpun oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia menunjukkan dari tahun 2009 hingga 2019, terhitung ada 16.854 ibu rumah tangga yang mengidap HIV/AIDS. Ini menjadi jumlah kedua terbanyak setelah tenaga nonprofesional atau karyawan, yang mencapai 17.887 jiwa.
Meski hingga saat ini topik mengenai penyakit HIV/AIDS masih menjadi fokus dalam dunia kesehatan, tak bisa dipungkiri jika stigma negatif terhadap orang dengan HIV/AIDS (ODHA) masih terbilang cukup tinggi di Indonesia.
Timbulnya stigma tersebut tentu saja akibat dari kurangnya pengetahuan masyarakat terhadap penyakit yang menyerang sistem imunitas tubuh ini, seperti yang dikutip dari siaran pers GueSehat, Jakarta, Senin, (02/12/2019).
Memang bukan perjalanan yang mudah bagi ODHA untuk akhirnya bisa menerima dirinya mengidap HIV. Stigma negatif sering diterimanya kala itu. Bahkan, penilaian yang buruk terkadang datang dari lingkaran terdekat dirinya, yaitu keluarga.
Penolakan yang paling menyakitkan adalah ditolak biasanya datang dari keluarga sendiri.(tka)
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA

Amazon Siap Buka Klinik Vaksin COVID-19
ototekno 23 Jan 2021 16:16

Diperbarui, Game ArcheAge SEA punya Server Baru
ototekno 23 Jan 2021 15:15

UMKM Makin Maju Berkat Suntikan PEN bank bjb
news 23 Jan 2021 15:09

Bea Cukai Gagalkan Transaksi Narkoba di 3 Daerah
news 23 Jan 2021 15:04

4,7 Juta Dosis Vaksin Segera Diproduksi Bio Farma
news 23 Jan 2021 15:03

Awali 2021, Bea Cukai Tindak Rokok Ilegal
news 23 Jan 2021 15:01